header fadmalalala

Memasak Jadi Praktis dengan Rasana Bumbu Putih

Konten [Tampil]

Rasana Bumbu Putih No Salt No Sugar


Siapa sih yang di rumah masih nggak ada waktu buat masak? Aku nih salah satunya. Dari pada masak pagi-pagi, trus siang dan sore masak lagi, aku lebih sering membeli lauk yang siap saji di warung. Duh, jadi ketahuan deh jarang masak :D

Tapi sejak pandemi masuk di Indonesia, aku mulai meninggalkan kebiasaan untuk beli di tempat luar. Sebisa mungkin aku selalu menyempatkan waktu untuk memasak di rumah. Walaupun masakannya simple dan sederhana, tapi aku selalu belajar memasak agar keluarga menyukai masakanku.

Alhamdulillah, sampai saat ini keluarga kecilku menyukai masakanku walaupun itu sederhana. Memasak dengan Rasana Bumbu Putih No Salt No Sugar, masakanku selalu habis setiap kali aku masak. Ada rasa senang dan kebanggaan tersendiri jika keluarga lahap makan masakan yang aku buat.


Apa Itu Rasana Bumbu Putih?

Rasana Bumbu Putih ini adalah salah satu produk dari Rahsa Nusantara yang berkolaborasi dengan @kelincitertidur. Rahsa Nusantara merupakan sebuah brand lokal yang mempunyai misi untuk mengedepankan bahan-bahan lokal yang alami. Diawali dengan produk siap minum Jeng & Mas yang berdomisili di Bandung-Jakarta.

Rahsa Nusantara sekarang berkembang dan menghadirkan racikan untuk kebutuhan sehari-hari di Indonesia. Salah satu produk yang berkomitmen untuk menciptakan suasana happy saat memasak makanan sendiri. Untuk asupan sehat keluarga termasuk buah hati dalam momen MPASI. Ada 3 varian bumbu Rasana yaitu bumbu merah, bumbu putih dan bumbu kuning.

Rasana Bumbu Putih No Salt No Sugar cocok digunakan untuk memasak berbagai masakan. Seperti tumisan, opor putih, semur, rawon, sup, dan bisa digunakan untuk bumbu masakan MPASI si buah hati.

Aku memilih memasak untuk keluarga khususnya sejak pandemi ini berlangsung karena aku ingin mengetahui nutrisi apa yang masuk ke tubuh kita. Dengan mengkonsumsi makanan buatan rumah, maka aku tahu bahan dan bumbu apa saja yang di gunakan. Sehingga nutrisi yang masuk di tubuh kita dan keluarga bisa kita jaga.

Baca juga:

Kue Lontar Kuliner Khas Papua

Kuliner Nasi Biru di Erista Garden


Kenapa Memilih Rasana Bumbu Putih

Rasana Bumbu Putih No Salt No Sugar mempunyai packaging yang cocok untuk sebuah bumbu yang harus disimpan dalam waktu lama. Wadah kaca berbentuk seperti jar memudahkan kita saat mengambil bumbu di dalamnya. Berat 200 gram juga sesuai untuk jumlah isian yang bisa digunakan selama 1-2 minggu tergantung pemakaian.

Ukurannya yang pas dan sesuai jika disimpan dimana saja. Wadah yang tidak terlalu besar membuatnya terlihat elegan. Dan jumlah isian yang tidak terlalu banyak mempermudah kita untuk segera menghabiskan bumbu ini. Kenapa aku memilih bumbu ini?

1. Rasana Bumbu Putih 100% Natural

Campuran isi dari Rasana bumbu putih ini menggunakan bahan alami dan dibuat lagsung oleh sekelompok ibu-ibu daerah lokal. Dengan bumbu alami dan sederhana, mereka menciptakan rasa yang lezat untuk masakan kita.

Komposisi dari Rasana bumbu putih no salt no sugar adalah Bawang Merah, Bawang Putih, Kaldu Jamur, Kemiri, Minyak Kelapa, dan Extrak Kulit Udang. Tentu saja, bumbu ini juga tidak menggunakan gula dan garam untuk campurannya.

Terlihat jelas dari komposisi, bahwa bumbu ini tidak menggunakan bahan pengawet dan 100% dibuat dengan campuran bahan alami. Sehingga di sarankan tidak menyimpan bumbu ini terlalu lama dan segera menghabiskannya.

Anjuran pemakaian Rasana bumbu putih ini digunakan sekitar 2-3 sendok makan untuk kebutuhan masakan 3-4 porsi. Kalau dilihat dari berat bersihnya, bumbu ini bisa habis sekitar satu mingguan. Kita bisa segera mengganti dengan stok yang baru agar tidak terlalu lama menyimpan bumbunya.

2. Aman dan Halal Certificated

Rasana bumbu putih dari Rahsa Nusantara ini aman dikonsumsi karena sudah mempunyai sertifikat Halal dari MUI. Sehingga kita tak perlu ragu untuk menggunakannya.

Selain sudah ada sertifikat Halalnya, Rasana bumbu putih ini juga sehat untuk di konsumsi karena menggunakan bahan alami dan dalam pembuatan hingga pengemasannya sudah tersertifikasi dari Dinas Kesehatan Pangan Industri Rumah Tangga. Dengan nomor PIRT: 1113273023317-26.

3. Aman Untuk Ibu Hamil & Menyusui

Rasana bumbu putih ini aman dikonsumsi untuk ibu hami dan menyusui. Bahkan, bawang putih dipercaya dapat digunakan untuk mengobati infeksi. Manfaat bawang putih juga baik untuk ibu menyusui maupun bayi.

Bawang putih juga dapat digunakan untuk melancarkan ASI. Karena bawang putih bertindak sebagai galactagogue, yang dapat merangsang produksi ASI. Rasana bumbu putih ini juga aman digunakan untuk bumbu dasar dalam pembuatan MPASI si buah hati.

4. Lebih Praktis

Setelah ada bumbu Rasana ini, memasak di dapur menjadi lebih menyenangkan. Aku tak perlu uleg-uleg bumbu, tinggal ambil langsung sreeng.. Siap memasak.. hehee,,

Ini membantu aku banget deh buat memasak sehari-hari. Khususnya di pagi hari, mau masak masakan sederhana sampai luar biasa bumbu dasar yang aku pakai tak jauh berbeda. Memasak sop atau capcay untuk anak di pagi hari langsung jadi deh sekejap mata. Duh, enak banget yaaa^^.

Baca juga:

Kuliner Soto Terbis Harga 5 Ribu Saja

Review Kuliner di Cembing Dayu Resto


Resep Sop Jagung Simple dengan Rasana Bumbu Putih

Bahan:

Sayur sop yang aku buat ini Cuma pakai stok bahan yang ada di kulkas aja yaa.. Di sini aku pakai telur, wortel, jagung, kentang, dan kubis lalu iris semua sayuran sesuai selera kita. Untuk bumbunya pakai Rasana bumbu putih, garam, kaldu jamur, dan sedikit merica.

Cara Memasak:

  1. Panaskan minyak, lalu masukkan 2sdm Rasana bumbu putih.
  2. Tumis sebentar, masukkan air secukupnya. Tunggu hingga air mendidih.
  3. Masukkan kentang, wortel dan masak hingga setengah matang. Tambahkan garam, kaldu jamur, dan sedikit merica.
  4. Cek rasa, lalu masukkan telur yang sudah di kocok.
  5. Masukkan jagung dan kubis. Tunggu sop hingga matang.
  6. Setelah matang, lalu sajikan.

Sop Jagung dengan Rasana Bumbu Putih

Gimana? Gampang banget kan bikinnya? Cuma 10 menit aja, makanan siap disajikan dan dimakan selagi hangat. Makanan rumahan yang sehat dan bergizi dengan nutrisi tetap terjaga.

Setelah dipakai untuk memasak, sebaiknya Rasana bumbu putih ini disimpan di dalam lemari pendingin atau kulkas. Agar lebih terjaga kwalitas rasa dari bumbu Rasana ini. Dan masa simpan bumbu Rasana ini hanya 3 bulan saja dari masa produksinya yaa.

Harga satu toples jar Rasana bumbu putih ini seharga 69.000 dan kalau beli melalui link Instagram @rahsa.nusantara sekarang kita bisa dapetin harga diskon jadi 62ribuan saja. Lumayan lah untuk bisa dapetin manfaat dari bumbu ini. Selain membeli melalui link Instagram, produk ini juga bisa didapat di marketplace Shopee dan Tokopedia.

Meraih mimpi pangan bijak dan sehat, untuk semua individu dan keluarga Indonesia. Mimpi itu akan diawali dari dapur kita. Dengan meracik bahan-bahan terbaik menjadi sajian sehat, lokal, dan beragam. Semoga memasak menjadi proses yang baik, nyaman, serta menyehatkan bagi semua. by Kelinci Tertidur.

Setiap ungkapan kata yang disematkan di botol Rasana Bumbu Putih ini menambah semangat diriku untuk memberikan masakan dengan nutrisi yang baik untuk keluarga. Karena memasak jadi praktis dengan Rasana Bumbu Putih. Semoga kita selalu bisa memberikan yang terbaik untuk keluarga.

Terima kasih sudah membaca dan salam sehat selalu!

Fadmala A
Seorang ibu rumah tangga yang suka belajar dan mencari ilmu baru. Suka dengan tantangan dan sedang mencoba untuk konsisten untuk belajar.

Related Posts

9 komentar

  1. Eh sekarang sudah ada yang instan juga ya bumbu putih ini, aku biasanya bikin sendiri. Beneran deh kalau sampai ga bisa masak zaman sekarang keterlaluan deh, udah serba praktis tinggal praktek aja nih.

    BalasHapus
  2. Kalau nanti udah WFO lagi boleh dicoba nih mbak bumbunya. Nyiapin bumbu sendiri emang paling makan waktu sih.

    BalasHapus
  3. Wadidaw, baru tahu nih ada produk sesimpel ini, kayaknya bikin masak jadi lebih ringkas dan clinggg langsung jadi ya Mom :D. Kukira bumbu putih itu bawang putih aja, ternyata uda muacem2 yakk isinya :D.

    BalasHapus
  4. Kolaborasi sama mbak Ayi ya ini Rasana. Wah berati emang bagus. Soalnya ak ngikutin resep2 dia. Pingin coba ih. Masak jadi lebih simple ya dah ada bumbu putih, dll ;)

    BalasHapus
  5. Ngupas ngupas bawang emang bikin lama ya mba..asik emang klo ud pake bumbu jadi begini .. masak jd lebih cepet

    BalasHapus
  6. wah bisa masuk wishlist ini... PPKM kayak gini cocok banget buat percobaan masak

    BalasHapus
  7. Wah sini mbak kita tos dari jauh. Hahahaha


    Review perbumbuan karena bumbu jadi sangat membantu urusan perdapuran. Hahaha

    Wah aku pernah ikut acara yg binta tamunya kelinci tidur .

    Seru yaaa kreatip lagi

    BalasHapus
  8. Masak makin mudah dengan satu bumbu untuk segala jenis masakan. Tinggal sreng...jadi deh. Ikutan bangga pas ada produk ini karena lihat di ulasan produk dibuat oleh ibu-ibu lokal. UMKM naik kelas ya mb

    BalasHapus
  9. Wah cucok memong nih, makasih mb ulasan dan rekomendasinya. Nanti kalo hamil anak kedua dan mau masuk mpasi, mungkin ku ke sini lagi hehhehe

    BalasHapus

Posting Komentar